MENTERI Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno, dalam kunjungan ke NTB, Jumat, 26 April 2024, menyampaikan, jika pemerintah pusat mewacanakan akan mensubsidi harga tiket penerbangan ke BIZAM. Selain itu, pemerintah akan menambah jumlah penerbangan.
Dengan penambahan rute penerbangan tersebut, harga tiket pesawat akan jauh lebih terjangkau untuk masyarakat. Selain itu, pemerintah juga akan melakukan pemasaran terpadu menjelang event MotoGP. ”Saya baru dari Jakarta ke sini (Lombok, red), semua mengeluhkan harga tiket pesawat yang sangat membebani masyarakat,” katanya.
Menurutnya, pemerintah mengupayakan bisa menambah jumlah penerbangan dari dan ke Lombok atau dalam negeri, sehingga ketersediaan kursi akan semakin banyak jelang MotoGP. “Pesawat harus ditambah dan jumlah penerbangan. Tapi ini sedang dalam proses tahun ini,” katanya.
Di samping itu, pihaknya melakukan kegiatan pemasaran terpadu MotoGP,. sehingga harga tiket pesawat jauh lebih terjangkau bagi masyarakat Indonesia yang akan menyaksikan perhelatan balapan dunia tersebut di Sirkuit Internasional Mandalika. Rencananya MotoGP akan diadakan bulan Oktober mendatang. “Ini nanti bisa dirasakan dampaknya langsung bagi masyarakat yang akan menonton langsung MotoGP Oktober 2024,” katanya.
Diakuinya, keberadaan Sirkuit Mandalika yang beberapa kali menyelenggarakan event besar dunia harus diberikan perhatian khusus. Maka Kemenparekraf mau tidak mau harus menambah rute penerbangan. ”Dan konsepnya dengan kolaborasi. Tiket pesawat ini menjadi keluhan. Maka kami memang harus subsidi hingga event (di Mandalika) tersebut dinikmati oleh masyarakat,” janjinya.
Kemenparekraf sedang berupaya meningkatkan jumlah wisatawan dalam negeri. Sebab berwisata di dalam negeri berarti akan meningkatkan perekonomian lokal dan menambah lapangan kerja baru di bidang pariwisata dan ekonomi kreatif. Provinsi NTB sebagai daerah dengan destinasi yang kaya dan dilengkapi dengan beragam event menarik harus masuk menjadi list daerah kunjungan.
Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid (BIZAM) menjadi salah satu pintu masuk kedatangan wisatawan ke NTB, baik itu wisatawan domestik maupun wisatawan mancanegara (wisman). Setiap bulan, data kedatangan wisatawan melalui bandara ini cukup fluktuatif, tergantung musim kunjungan wisatawan.
Badan Pusat Statistik (BPS) NTB telah meliris jumlah kedatangan wisatawan selama Maret 2024 kemarin, di mana kedatangan wisatawan manacanegara (wisman) melalui BIZAM sebanyak 5.208 orang. Dari angka tersebut sebanyak 2.120 wisman berasal dari negeri-negara Eropa. Jumlah mereka mendominasi jika dibandingkan dengan negara-negara ASEAN, Timur Tengah atau Amerika.
Kepala BPS NTB Wahyudin mengatakan, secara komulatif, wisman yang datang melalui BIZAM dari Januari – Maret 2024 sebanyak 17.914 orang. Namun demikian, jumlah wisman yang datang tak hanya melalui bandara saja, melainkan dari Pelabuhan yang banyak tersebar di NTB. Terutama wisman yang datang melalui rute laut Bali – Lombok, sehingga jika dilihat data wisman yang menginap dari Januari – Maret sebanyak 115.078 orang, baik mereka yang menginap di hotel berbintang maupun non bintang yang tersebar di Lombok dan Sumbawa. (ris)
Artikel lainnya….
Canggihnya RTR di Sikur Lombok Timur, Beras Asalan Bisa Diolah jadi Beras Standar SNI
Pasca Penetapan Tersangka Dirut PT. GNE, Pemprov NTB Minta Direksi dan Komisaris Tetap Fokus Bekerja
Sport Tourism Menggeliat, Lapangan Golf Lombok Kosaido Akan Dilengkapi Hotel Bintang Empat