26.5 C
Mataram
BerandaBlogBelum Dihibahkan, Aset Kemensos di Sumbawa Mangkrak

Belum Dihibahkan, Aset Kemensos di Sumbawa Mangkrak

Sumbawa Besar (suarantb.com) – Sejumlah aset Kementerian Sosial (Kemensos) untuk penanganan bencana berupa kendaraan operasional) di Kabupaten Sumbawa, tidak bisa dioperasikan. Kendaraan dinas ini akhirnya mangkrak, karena dalam kondisi rusak berat.

“Jadi ada beberapa kendaraan yang dalam kondisi rusak seperti mobil dapur umum lapangan (Dumlap) yang digunakan saat bencana tidak saat ini tidak dimanfaatkan termasuk kendaraan operasional lainnya,” kata Kadisos Sumbawa melalui Kabid Linjamsos, Syarifah, kepada Suara NTB, Rabu (14/1/2026).

Ia melanjutkan, kendala utama sehingga kendaraan operasional ini dibiarkan mangkrak lantaran belum dihibahkan oleh Kemensos ke daerah. Pihaknya pun sudah meminta ke Kemensos untuk bisa segera menghibahkan ke daerah supaya bisa diperbaiki menggunakan APBD.

“Sudah kita minta kendaraan ini ke daerah supaya bisa kita perbaiki dan kita gunakan secara maksimal tetapi faktanya sampai saat ini belum juga dihibahkan yang berakibat tidak terawatnya aset tersebut,” akunya.

Ia menjelaskan, tidak beroperasinya sejumlah kendaraan dinas itu karena rusak dan sebagiannya tidak ada anggaran operasional. Apalagi selama ini dalam memperbaikinya, termasuk pembelian BBM, terkadang menggunakan dana pribadi karena tidak masuk dalam pembiayaan APBD lantaran belum dihibahkan ke daerah.

“Terpaksa kita pada dana pribadi dulu ketika sewaktu-waktu dibutuhkan untuk penanganan bencana, karena dari APBD belum kita anggarkan,” terangnya.

Syarifah pun berharap ke depan semua kendala ini bisa teratasi, sehingga berdampak positif terhadap peningkatan kinerja dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Apalagi ketika terjadi bencana, maka mobil dapur lapangan tersebut dianggap sangat penting.

“Kami berharap pemerintah bisa memberikan angin segar atas persoalan kendaraan dinas ini, sehingga asas manfaatnya bisa dirasakan dan tidak menjadi barang mangkrak, ” tukasnya. (ils)

Artikel Yang Relevan

IKLAN


Terkait Berdasarkan Kategori

Jelajahi Lebih Lanjut