spot_img
26.5 C
Mataram
BerandaBerandaPenyelenggaraan MXGP di Mataram Diizinkan

Penyelenggaraan MXGP di Mataram Diizinkan

Mataram (ekbisntb.com) – Pemerintah Kota Mataram melunak. Penyelenggaraan Motorcross Grand Prix di Sirkuit Selaparang akhirnya diberikan izin. Samota Enduro Gemilang selaku penyelenggara diminta membicarakan pelaksanaan teknisnya.

Walikota Mataram, Dr. H. Mohan Roliskana ditemui, Rabu 5 Juni 2024 sore menjelaskan, pihaknya telah duduk bersama Pemprov Nusa Tenggara Barat dan PT. Angkasa Pura I Bandara Internasional Lombok, untuk meminta meluruskan permasalahan yang sebelumnya atas penyelenggaraan Motorcross Grand Prix (MXGP) 2023. Persoalannya telah diklarifikasi dan dinilai selesai, sehingga ada peluang bagi penyelenggara untuk membicarakan kembali rencana balap motorcross pada 27-29 Juni dan 7-9 Juli 2024. “Kalau SEG melaksanakan MXGP tidak ada masalah karena semua bisa dibicarakan,” terangnya.

Walikota memberikan izin pelaksanaan MXGP di Sirkuit Selaparang dengan catatan SEG membicarakan teknis pelaksanaannya serta mengkomunikasikan dengan PT. Angkasa Pura I selaku pemilik aset.

Orang nomor satu di Kota Mataram menginginkan, PT. Samota Enduro Gemilang melakukan evaluasi kegiatan, sehingga kekeliruan yang terjadi bisa dibicarakan agar tidak menyisakan persoalan. “Kita minta ada evaluasi selesai pelaksanaan supaya tidak terjadi kekeliruan,” pinta Walikota.

Airport Administration PT. Angkasa Pura I Bandara Internasional Lombok, Wagimun Ipoenk menegaskan, pada prinsipnya Angkasa Pura memberikan izin kepada siapa saja yang diingin memanfaatkan lahan miliknya. Akan tetapi, ada aturan secara internal yang harus disepakati bersama. “Kalau penggunaan lahan siapapun itu diizinkan,” katanya.

Wagiman mengakui, PT. Samota Enduro Gemilang pernah datang menyampaikan bahwa akan ada penyelenggaraan MXGP seri XI dan XII di Pulau Lombok. Penyelenggaraan maupun izin keramaian bukan menjadi kewenangannya, melainkan fokus pada pemanfaatan lahan yang dimiliki oleh pihak swasta.

Apa keuntungan yang dijanjikan PT. SEG kepada Angkasa Pura dari pemanfaataan aset bekas Bandara Selaparang? Wagiman tidak memberikan kepastian jawaban dengan alasan pelaksanaan MXGP belum digelar. “Kan ini belum dilaksanakan,” timpalnya. (cem)

Artikel Yang Relevan

Iklan



Terkait Berdasarkan Kategori

Jelajahi Lebih Lanjut

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini