spot_img
26.5 C
Mataram
BerandaEkonomiDewan Tekankan BUMD NTB Capital Harus Berorientasi pada Kesejahteraan Rakyat

Dewan Tekankan BUMD NTB Capital Harus Berorientasi pada Kesejahteraan Rakyat

Lombok (ekbisntb.com) – Rencana Gubernur NTB, H. Lalu Muhamad Iqbal, untuk membentuk Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) bernama NTB Capital mendapat sambutan positif dari anggota DPRD Provinsi NTB. Diharapkan, BUMD baru ini dapat meningkatkan perekonomian masyarakat dan pendapatan daerah.

Anggota Komisi III DPRD NTB yang membidangi urusan keuangan, perbankan, dan BUMD, Muhammad Aminurlah, menyatakan dukungannya terhadap pembentukan BUMD tersebut. Namun, ia menekankan agar pembentukan NTB Capital dilakukan secara terukur dan terarah.

- Iklan -

“Proses penggodokan NTB Capital harus melibatkan pihak legislatif. Kami (legislatif) perlu berdiskusi dengan eksekutif untuk memastikan dampaknya terhadap kesejahteraan rakyat di NTB,” ujar Muhammad Aminurlah di Mataram, Jumat 18 April 2025.

Ia mengingatkan bahwa sektor pertanian merupakan penyumbang terbesar bagi pendapatan asli daerah (PAD), sehingga keberadaan BUMD baru ini harus memperhatikan kondisi masyarakat menengah ke bawah, khususnya di sektor-sektor riil.

“Hari ini, kita masih melihat banyak petani yang hidup dalam kemiskinan. Perusahaan daerah dapat menjadi mitra bagi petani dan nelayan. NTB Capital harus dapat menjadi penggerak ekonomi masyarakat bawah,” tegasnya.

Muhammad Aminurlah juga menyampaikan bahwa penurunan kemiskinan di kalangan petani dan nelayan di NTB membutuhkan peran perusahaan daerah. “Petani tidak akan keluar dari kemiskinan tanpa adanya keberpihakan pemerintah melalui perusahaan daerah,” tambahnya.

Ia berharap dapat berdiskusi lebih lanjut mengenai sektor bisnis yang akan digarap oleh NTB Capital, agar BUMD ini benar-benar dapat memberikan manfaat bagi masyarakat.

“Kami ingin diskusi yang lebih mendalam, melihat dari hulu ke hilir. Jangan melihatnya secara terpisah-pisah. Sejauh mana perusahaan daerah ini dapat memikirkan kesejahteraan rakyat,” ujarnya.

Politisi PAN ini juga menyampaikan skeptisisme terhadap visi NTB yang makmur dan mendunia jika petani dan nelayan tidak dilibatkan. “Bagaimana mungkin NTB makmur dan mendunia jika kita tidak memperhatikan petani dan nelayan?” ujarnya.

Menurutnya, pembentukan NTB Capital harus dapat memberikan dampak positif terhadap peningkatan PAD. “Ada dua hal yang perlu diperhatikan dalam membangun perusahaan daerah: pertama, memakmurkan masyarakat, dan kedua, memberikan keuntungan bagi daerah,” pungkasnya. (ndi)

Artikel Yang Relevan

Iklan










Terkait Berdasarkan Kategori

Jelajahi Lebih Lanjut