spot_img
26.5 C
Mataram
BerandaBerandaKPU Lotim Salurkan Santunan Rp238,5 Juta

KPU Lotim Salurkan Santunan Rp238,5 Juta

Selong (ekbisntb.com)-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lombok Timur (Lotim) sejauh ini sudah menyalurkan santunan Rp 238,5 juta. Santunan tersebut untuk keluarga tenaga adhoc yang meninggal dunia dan biaya pengobatan bagi tenaga adhoc yang mengalami kecelakaan kerja.

Hal ini dikemukakan Ketua KPU Lotim, Ada Suci Makbullah didampingi Komisioner KPU lainnya usai menyalurkan santunan kepada ahli waris seorang Linmas di Desa Kroya Kecamatan Aikmel yang digelar di kantor KPU Lotim, Jumat 7 Juni 2024.  Linmas ini bertugas di TPS 01 Desa Kroya.

- Iklan -

Ratusan juta dari KPU Lotim sampai saat ini ini diberikan kepada 18 badan adhoc yang menjadi korban kecelakaan kerja pada Pemilu 2024. Santunan kepada ahli waris di Kroya itu disebut Uci menjadi yang terakhir yang diserahkan. Atas nama penyelenggara pemilu, Ketua KPU Lotim mengaku turut berduka cita atas meninggalnya pejuang demokrasi.

Ketua KPU Lotim tidak lupa menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada almarhum. Suci menyebut pihaknya sudah menyiapkan anggaran cukup lama yang akan diklaim keluarga almarhum. Diakui, sudah empat bulan berlalu baru bisa dilengkapi syarat administrasi klaimnya.

Khusus untuk almarhum linmas di Kroya ini diberikan santunan Rp46 juta dengan rincian Rp 36 juta dari KPU RI dan Rp10 juta dari KPU Lotim.

Ada Suci Makbullah mengakui jumlah santunan yang diserahkan tidak seberapa dibandingkan dengan kepergian almarhum. “Semoga santunan ini bisa meringankan beban keluarga yang ditinggalkan,” demikian ucapnya. (rus)

Artikel Yang Relevan

Iklan






Terkait Berdasarkan Kategori

Jelajahi Lebih Lanjut

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini