spot_img
26.5 C
Mataram
BerandaBisnisOganic Kini Hadir di Lombok Epicentrum Mall, Ambil Promo Menariknya

Oganic Kini Hadir di Lombok Epicentrum Mall, Ambil Promo Menariknya

Lombok (ekbisntb.com) – Produk kecantikan dari Oganic kini hadir di Lombok Epicentrum Mall (LEM). Oganic melakukan grand opening pada Rabu 4 Desember 2024 yang dihadiri langsung oleh founder Oganic dan manajemen LEM. Ini merupakan store pertama dari Oganic yang kemudian diberi nama Oganic Experience Store.

Founder dan CEO Oganic Lombok Septia Erianti mengatakan, di Oganic Experience Store, para customer tak hanya membeli produk, namun mereka bisa mendapatkan pengalaman menarik. Misalnya customer bisa membuat candle atau skincare mereka sendiri. Bahkan sabun batang alami bisa dibuat oleh customer langsung di sini.

- Iklan -

“Target market kami itu kan ibu rumah tangga muda, kadang-kadang disela menunggu anak pulang sekolah itu kadang bingung mau ngapain. Di sela waktu seperti itu kami ingin mereka bisa mengisi aktivitas yang lebih positif, dapat ilmu baru dan pengalaman baru di Oganic Experience Store ini,” ujar Septia Erianti.

Selama ini, Oganic yang mulai berproduksi sejak tahun 2018 lalu telah mampu menjual hasil produknya secara luas melalui layanan online. Namun dengan berbagai kalkulasi matang, pihaknya pun mulai menjual Oganic secara offline dengan mengambil tempat di Lombok Epicentrum Mall.

“Kita sudah kirim ke seluruh Indonesia, bahkan kita juga sudah ekspor ke New Zealand, Australia, Jepang juga. Namun untuk gerai, ini yang pertama kali. Kita percaya dengan bekerja sama dengan Epicentrum Mall bisa meningkatkan brand awarness jauh lebih pesat,” ujarnya.

Oganic sendiri memiliki banyak kelebihan dibanding dengan produk kecantikan lainnya. Di samping ramah lingkungan, produk ini juga berasal dari bahan baku lokal yang diproduksi oleh petani di NTB seperti produk rumput laut, coklat, kopi dan lainnya.

“Dengan membeli produk Oganic berarti tidak hanya memberikan kesehatan untuk kulit konsumen, tetapi juga senyum para petani dan kelestarian ingkungan. Bahan lokal ini kita olah dan menjadi nilai tambah baru menjadi skincare bangga buatan Lombok,” katanya.

Adapun promo menarik yang ditawarkan oleh Oganic di LEM yaitu buy 1 get 1 free atau beli satu gratis satu dari tanggal 4 – 11 Desember 2024. Selanjutnya, bagi customer yang berbelanja senilai Rp89 ribu gratis lucky wheel. Di mana customer berkesempatan mendapatkan dapat produk dan free workshop.

“Pokoknya super meriah, khusus untuk grand opening ini. Kalau harga produk mulai dari Rp25 ribu sampai yang paling mahal kalau bundling paket itu Rp500 ribu,” imbuhnya.

Tenant Coordinator Manager LEM Dadit Ujayana mengatakan, hadirnya Oganic menambah tenant yang menjual produk kecantikan di Lombok Epicentrum Mall. Produk Oganic menurutnya menjadi terobosan terbaru karena ramah lingkungan.

“Kita mendukung produk lokal seperti ini, kita juga dukung UKM jika masuk ke sini untuk membantu masyaralat lokal juga kan,” katanya.

Sampai saat ini, okupansi Lombok Epicentrum Mall sudah mencapai 98 persen. Artinya tinggal 2 persen saja yang masih belum terisi. “Sisany akita masih tawarkan ke tenant-tenant di Jakarta maupun yang lokal,” tutupnya.(ris)

Informasi Layanan Pengaduan Lainnya



Artikel Yang Relevan

Iklan





Terkait Berdasarkan Kategori

Jelajahi Lebih Lanjut