Mataram (Ekbis NTB) – Keratin treatment adalah salah satu perawatan rambut yang berfungsi untuk meluruskan hinga beberapa bulan tanpa merusak rambut. Perawatan ini ditujukan untuk merawat rambut rusak agar dapat kembali sehat. Perawatan ini menjadi salah satu perawatan yang paling dicari oleh masyarakat.
Berbeda dengan smoothing, keratin memiliki keunggulan untuk memperbaiki rambut rusak dengan beberapa produk pilihan tanpa merusak rambut. “Beda sama smoothing kan, kalau smoothing kan permanen lurusnya. Kalau keratin, engga. Biar lembut, lebih bercahaya,” kata Idafa, salah satu karyawan Bella Salon.
Salon yang terletak di Cakranegara, tepatnya belakang MGM Supermarket ini mengatakan bahwa kelebihan dari salonnya berada di produk dan harga yang mampu bersaing dengan salon lainnya. “Kalau keratin sekitaran Rp 300 ribu – 500 ribu” jelasnya.
Keunggulan melakukan keratin treatment di Bella Salon adalah hasil yang lebih bertahan lama. “Lebih bertahan lama dan kita pakai produk khusus. Beda dengan salon-salon lain,” sambungnya. Selain itu, terdapat beberapa teknik khusus saat melakukan perawatan ini, yang membuat hasilnya bertahan lama.
Pada umumnya perawatan ini tidak bertahan hingga satu bulan, namun di salon ini dapat bertahan hingga tiga bulan. Hal ini juga dipengaruhi oleh jenis rambut. Jika rambutnya bertipe keriting, maka perawatan ini tidak akan membuahkan hasil yang maksimal.
Kualitas salon tersebut dapat dilihat dari jumlah pelanggan yang tetap kembali setelah melakukan perawatan. Pelanggan tersebut datang hingga sebulan dua sampai tiga kali. Para karyawan yang ramah, harga yang relatif murah dan bersaing dengan hasil menjadikan salon ini memiliki penilaian bagus di mesin pencari Google. (glo)