spot_img
26.5 C
Mataram
BerandaNTBLombok TengahSasar Anak-anak Lingkar The Mandalika, ITDC Luncurkan Program Injourney Peduli Literasi

Sasar Anak-anak Lingkar The Mandalika, ITDC Luncurkan Program Injourney Peduli Literasi

Lombok (ekbisntb.com) – Upaya inovatif terus dilakukan Injourney Tourism Development Corporation (ITDC) dalam rangka mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) masyarakat di lingkar kawasan The Mandalika. Terbaru, ITDC meluncurkan program Injournet Peduli Literasi. Program khusus dengan sasaran anak-anak di lingkar kawasan The Mandalika yang berfokus pada upaya peningkatan minat membaca. Guna mendorong peningkatan kemampuan literasi anak-anak dilingkar kawasan The Mandalika.

“Program InJourney  Peduli Literasi merupakan bagian dari tanggung jawab sosial dan lingkungan ITDC yang bertujuan meningkatkan minat baca dikalangan anak-anak di kawasan The Mandalika,”  terang Pgs. Corporate Secretary Group Head InJourney Yudhistira Setiawan, dalam keterangannya, Kamis 23 Januari 2025 kemarin.

- Iklan -

Digelar sebagai upaya memperkuat literasi di bidang pendidikan. Sebagai bagian dari upaya pembangunan SDM berkualitas yang sejalan dengan program Asta Cita pemerintah pusat. Dengan focus pada peningkatkan kemampuan literasi dikalangan generasi muda sejak dini. Dalam hal membaca, menulis dan berpikir kritis serta mengembangkan keterampilan yang lebih luas.

Dengan begitu, kelak para anak-anak lingkar kawasan The Mandalika bisa bersaing ditingkat global. “Melalui kolaborasi dengan berbagai pihak, InJourney berharap dapat berkontribusi pada terciptanya SDM unggul yang berdaya saing. Sekaligus bisa memberikan dampak positif bagi pembangunan di daerah ini serta nasional secara lebih luas,” sebutnya.

Dalam program tersebut, pihaknya melibatkan juga para karyawan ITDC dan InJourney. Karena pihaknya menyadari keterlibatan mereka di setiap aktivitas sosial perusahaan merupakan wujud komitmen perusahaan dalam menciptakan culture yang peduli terhadap lingkungan sekitar. Sekaligus menstimulasi untuk senantiasa berdedikasi dan berkontribusi bagi kepentingan masyarakat. Dengan kehadiran mereka ditengah masyarakat melalui program ini dapat membantu memperluas wawasan dan pengetahuan serta menstimulasi anak-anak lingkar kawasan The Mandalika untuk lebih haus akan informasi yang positif serta memantik minat belajar dan baca masyarakat secara umum.

Sebagai tahap awal program InJourney Peduli Literasi digelar didua lokasi berbeda. Yakni di SD Negeri 1 Kuta dengan sasaran siswa sekolah setempat. Dengan kegiatan mencakup berbagai aktivitas menarik. Mulai dari ITDC Mengajar, pembagian susu gratis, senam bersama, permainan edukatif sreta pemberian bantuan berupa buku dan fasilitas penunjang pembelajaran lainnya.

Lokasi kedua di area Bazar Mandalika. sasaran anak-anak yang tergabung dalaam Mandalika Child Learning Center (MCLC). “Berbagai kegiatan tersebut bertujuan untuk membangun budaya membaca yang positif sekaligus memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan bagi anak-anak dilingkar kawasan The Mandalika,” terang Yudhistira.

Corporate Secretary Group Head ITDC Million Sekarsari, menambahkan peningkatan minat baca guna mendorong kemampuan literasi anak-anak di lingkar kawasan The Mandalika menjadi focus program karena ITDC melibat literasi adalah kunci untuk menciptakan generasi yang cerdas, inovatif dan siap menghadapi tantangan masa depan.

Ditambah fakta berdasarkan data United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO) bahwa tingkat literasi masyarakat Indonesia hanya 0,001 persen. Sehingga ITDC merasa perlu untuk ikut terlibat dalam upaya yang lebih serius untuk memperbaiki kondisi tersebut. “Program InJourney Peduli Literasi ini salah bentuk dukungan dan kontribusi ITDC,” ujarnya seraya menambahkan, tidak kalah penting, melalui program tersebut bisa turut mempererat hubungan yang lebih harmonis antara masyarakat dan perusahaan. (kir)

Artikel Yang Relevan

Iklan










Terkait Berdasarkan Kategori

Jelajahi Lebih Lanjut