spot_img
26.5 C
Mataram
BerandaBisnisJelang MotoGP Mandalika 2024, Garuda Indonesia Tambah Penerbangan Jakarta-Lombok

Jelang MotoGP Mandalika 2024, Garuda Indonesia Tambah Penerbangan Jakarta-Lombok

Mataram (ekbisntb.com)-Dua bulan menjelang perhelatan Grand Prix Motor internasional MotoGP 2024 yang akan diselenggarakan pada 27-29 September 2024 mendatang, Garuda Indonesia menambah tujuh penerbangan rute Lombok-Jakarta.

General Manager Garuda Indonesia Office Lombok, Valentry Akila Rumambi mengatakan, kemungkinan besar penerbangan akan bertambah menjelang waktu berlangsungnya MotoGP tahun ini.

- Iklan -

“Untuk produksi kita pasti nambah, yang sudah ditambah itu ada tujuh penerbangan, semua ke Jakarta,” ujarnya.

Ia melanjutkan bahwa tambahan penerbangan rute Lombok-Jakarta ini dikarenakan penggemar motor MoroGP ini cukup banyak dari ibukota. Demikian juga wisatawan mancanegara juga biasanya berangkat dari Jakarta terlebih dahulu baru menuju Lombok.

“Karena marketnya ada di Jakarta,” lanjutnya.

Untuk rute ke luar negeri, Garuda Indonesia menurutnya telah menyiapkan tiga pesawat carter yang dikhususkan untuk mengangkut para pembalap.Dengan sistem penerbangan carter, artinya bahwa penerbangan yang sistemnya disewakan secara khusus untuk perorangan maupun kelompok. Tiga rute tambahan luar negeri ini dari Khazakstan – Lombok, Lombok – Narita (Jepang).

Sementara itu, load factor Pesawat Garuda Indonesia dua bulan menjelang MotoGP menurutnya sudah mulai meningkat. Rata-rata berada di angka 80 persen atau sekitar 400-500 penumpang setiap harinya.

Apalagi bulan-bulan ini musim pariwisata high session atau tinggi, diikuti dengan permintaan penerbangan yang turut meningkat, Garuda Indonesia pastikan tidak akan menaikkan harga tiket pesawat.

“Penerbangan kita sudah diatur oleh pemerintah, jadi harganya tiap tahun sama saja. Enggak akan berubah” tutupnya. (era)

Artikel Yang Relevan

Iklan






Terkait Berdasarkan Kategori

Jelajahi Lebih Lanjut